top of page

EVENFALL: GARA-GARA ICGP, PENGANTIN BARU LANGSUNG RODI BIKIN CGI!




30 Mei 2022 merupakan tanggal penutupan dari ICGP-VD atau ICGP divisi Video Competition dan dari sekian banyak video yang diterima, telah terpilih yang berhasil lolos ke Final ICGP-VD 2022 sebanyak 4 tim, salah satunya adalah tim Evenfall yang beranggotakan Fadil dan Reks dari Bogor. Cerita tentang serunya persiapan mereka selama proses pembuatan video dan tanggapan mereka mengenai keikutsertaan dalam kompetisi nasional yang ke-10 ini akan disampaikan dalam artikel ini.


Tim Evenfall sebenarnya telah mempersiapkan diri untuk ikut serta dalam ICGP tahun ini di divisi Stage, namun karena kemudian ditiadakan, maka mereka pun fokus untuk ikut serta dalam ICGP Video Division. Persiapan mereka sendiri untuk ICGP sudah direncanakan di tahun 2020, dan baru bisa terlaksana di 2022 pasca pandemi covid-19 dikarenakan ada beberapa kesibukan seperti salah satu anggotanya, Reks, mempersiapkan pernikahannya, ditambah Fadil juga perlu untuk mempersiapkan workshopnya untuk kembali aktif.



Video Evenfall menggunakan full CGI dan memanfaatkan Green Screen, “karena kesibukan kami, hal yang memungkinkan adalah green screen, jadi kami syuting di rumah masing-masing” ujar Fadil. Hal ini juga menjadi pertimbangan karena selama proses syuting, rumah masing-masing anggota terpisah jauh dengan kesibukan masing-masing. Untuk editing video diserahkan kepada Reks, dengan pengerjaan yang cukup rumit, mereka mencoba untuk mengkombinasikan spesial efek dan visual efek dimana beberapa materi harus buat sendiri, “ada beberapa yang saya buat sendiri seperti aura, 3D nya, dan beberapa efek yang mana tidak ada yang jual bentuk jadi” ucap Reks. Kemudian untuk pengerjaannya sendiri, dipercepat dari jadwal semula yang satu bulan, jadi 9 hari saja untuk seluruh pengerjaan, “waktu akhir-akhir pengerjaan, karena rumahnya sudah dekat, saya liat sendiri, beberapa hal kita ubah hanya karena ada yang kurang, Reks sendiri sampai tidak tidur selama 2 hari” ujar Fadil. Meskipun demikian, mereka sangat bersemangat dalam euforia kompetisi ini, walaupun merasa sangat kelelahan.


Sementara untuk penggarapan kostum, karakter yang dipilih adalah Hashirama Senju dan Madara Uchiha dari Naruto, untuk kostum karakter tersebut mereka ingin menghasilkan kostum yang berkualitas tinggi. “Mereka adalah ninja dengan gelarnya, kami membuat kostumnya lebih detail dari animenya agar terasa lebih tepat dengan karakter mereka” ujar Fadil. Dengan memanfaatkan seluruh potensi workshop, meskipun mereka berdua dengan kesibukan masing-masing, berhasil menyelesaikan kostum mereka dalam 4 hari. Hal ini didukung dengan kemudahan teknologi di workshop milik Fadil, mereka mengkombinasikan hand craftmanship dan mesin untuk waktu yang sempit dan pendek, “prosesnya cepat karena kami didukung teknologi, seperti memotong busa hati dengan laser, untuk all design udah aku siapin, termasuk yang kecil-kecil seperti sarung tangan kami potong dengan laser” ujar Fadil. Tapi, meskipun mudah, karena faktor waktu yang pendek dan peralatan yang berat terutama dalam hal pengecatan, mereka cukup mengalami kesulitan dalam prosesnya, “Kita sering banget pas ngecat tangan sampai tremor, abis ngecat juga tremor, karena kelelahan dan alatnya berat” ujar Reks.



Di akhir obrolan, mereka juga menyampaikan beberapa hal mengenai bagaimana kesan mengikuti ICGP, seperti yang Fadil sampaikan yaitu “mengutip ucapan Panji Pragiwaksono ‘mulai aja dulu baru bikin yang lebih baik’, karena ketika kita buat sesuatu yang pertama kalinya, jangan takut jelek, udah pasti jelek, yang penting ikut aja dulu”. Fadil menyampaikan jika dia sudah berencana ikut ICGP sejak tahun 2019 namun ada perasaan takut, akhirnya terus mundur, sampai berani coba di tahun 2022 ini, dia menyesal mengapa waktu itu tidak mau mencoba untuk ikut serta. Sementara Reks menyampaikan bahwa “aku kan pertama coba, pas tanya-tanya temen awalnya berpikir bakalan susah, ternyata bisa kok”, sekarang pun Reks dengan penuh semangat akan mencoba mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk meraih yang terbaik.


Tonton VIDEO TIM EVENFALL di sini

bottom of page